Insan Pers Bukber Bersama Walikota Dedy dan Ketua DPD RI Sultan di Rumdin Merah Putih

oleh -154 Dilihat
Rumah Dinas Walikota Bengkulu. Foto: rizalallba/reformasinews.com

Bengkulu,reformasinews.com-  Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi bersama Ketuà DPD RI Sultan Najamudin buka bersama para wartawan di gedung merah putih rumah dinas walikota Kelurahan Betungan Kota Bengkulu Sabtu 22 Maret 2025.

Dedy mengucapkan rasa syukur bisa kumpul dan berbuka bersama Ketuà DPD RI Sultan Najamudin putra Bengkulu. Dedy pun ucapkan kebanggaannya karena putra Bengkulu Sultan Najamudin pada waktu dia mengikuti retret di Magelang, Sultan duduk berdampingan dengan Presiden Prabowo, Panglima TNI dan sejumlah menteri.

Dedy yang mantan wartawan JPNN ini pun mengucapkan terima kasih juga kepada para wartawan yang telah menghadiri acara buka bersama ini.

Sultan Najamudin dalam sambutannya mengunkapkan akan mendukung program walikota Bengkulu Dedy Wahyudi lima tahun kedepan.

” Kalau program ya yang sifatnya kecil dan reguler silahkan jalan dan lanjutkan. Kalau program yang besar, nanti akan saya tindaklanjuti bersama pemerintah pusat di tingkat nasional,” ujar Sultan dihadapan walikota Dedy Wahyudi.

Gedung merah putih yang megah berarsitktur modren ini dibangun dan dinamai oleh Helmi Hasan sewaktu jabat walikota Bengkulu bersama Dedy Wahyudi sebelumnya.

Setelah Helmi Hasan jadi Gubernur Bengkulu, Dedy Wahyudi pun jadi Walikota Bengkulu priode 2925-2930. Duet generasi muda ini gasfull bekerja setelah dilantik Presiden Prabowo di istana beberapa waktu lalu. (rizal)