Audiensi dengan Menhub, Gubernur Rohidin Ekspose Progres Infrastruktur Bengkulu, dan Usul Terminal Tipe A

oleh -133 Dilihat

Jakarta,reformasinews.com-Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah audiensi dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Gedung Karsa Lt 9, Kementerian Perhubungan Jakarta.l, Rabu 17 Juli 2024.

Gubernur didampingi Asisten II, Kadis Perhubungan dan Kadis ESDM Provinsi Bengkulu serta pejabat teknis lainnya menyampaikan perihal beberapa progres pembangunan infrastruktur strategis Bengkulu, seperti Bandara Fatmawati Soekarno dan Pelabuhan Pulau Baai.

Dikatakan Rohidin, saat ini Bandara Fatmawati Soekarno sudah dikelola oleh PT Angkasa Pura II dan Pelabuhan Pulau Baai dikelola oleh PT Pelindo II.

Disamping itu,gubernur menyampaikan usulan pembangunan dan pengembangan dua bandara penyangga Bengkulu, yaitu Bandara Mukomuko dan Bandara Pulau Enggano.

Termasuk usulan pengembangan pelabuhan penyangga Bengkulu, yaitu Pelabuhan Penyeberangan Kahyapu di Pulau Enggano dan Pelabuhan Linau di Kabupaten Kaur, serta pembangunan pelabuhan khusus pengangkutan batubara di Kabupaten Bengkulu Utara.