Roudshow Wartawan OJK Bengkulu di Pulau Pahawang Lampung

oleh -89 Dilihat
Menyeberang Menuju Pulau Pahawang Ditempuh Selama satu Jam. Foto: Yusrizal/ reformasinews.com

By: Yusrizal 

Usai mengikuti Media Update Gathering yang digelar Otoritas Jasa Keuangan( OJK) Sumbagsel, di Hotel Holiday inn Bandar Lampung, 28-30 November 2025.

Untuk menghilangkan penat mengikuti acara, 79 wartawan media cetak, elektronik dan online dari Jambi, Sumsel, Bengkulu dan Lampung, diajak berwisata oleh panitia penyelenggarah berwisata ke Pulau Pahawang.

Sebelum berangkat menuju tempat wisata yang dituju, bis yang membawa kami dari hotel, EO mitra dari OJK memberikan petunjuk dan arahan agar aman naik kapal menuju pulau yang irotis dan penuh sensasi ini. Para peserta memasang jaket pelampung biar amam saat menyeberang.

Satu jam menempuh perjalanan menuju Pulau Pahawang, kapal kecil yang membawa rombongan kami mendarat di Pulau Teluk Kiluan yang memiliki pasir putih dan bersih. Kami pun ditemani rekan kami dari humas OJK Bengkulu, om Medo dan om Endi dan mbak Hilda yang cantik.

Mas EO yang memandu kami, disuruhnya istirahat sejenak untuk menikmati udara sejuk di Pulau ini. Para rekan wartawan baik dari Bengkulu maupun yang lain, gembira ria berkarookean sejenak sambil disuguhi air kelapa muda yang telah disiapkan.

Rahman( 60) yang tinggal di Pulau ini menuturkan,ia dan keluarganya telah puluhan tahun berjualan makanan dan minuman ringan disini.

” Pada umumnya yang berkunjung ke pulau dari Palembang, Jakarta dan dari daerah lainnya,” ujarnya. Menurut pk Rahman asal Bugis Sulsel yang telah lama menetap d Lampung,ia dan sang istri berjualan disini kadang pulang ke rumahnya di seberang, kadang nginap di Pulau ini. Katanya pada weekend dan hari libur pantai cukup ramai dikunjungi.

Menurut pak Rahman, kedalam teluk di Pulau Pahawang kurang lebih 30 meter. Gelombang tidak begitu besar seperti di laut, jadi cukup aman bagi wisatawan berlibur naik kapal kayu ke sini.

Setiap orang yang mau nyeberang dari darmaga ke pulau Pahawang ini menurutnya bayar ongkos Rp 30 ribu pulang pergi.

” Anak saya juga punya kapal kecil untuk membawa wisatawan di pulau ini kalau ada, ” ujarnya mengakhiri obrolan singkat dengan reformasinews.com.

Diakhir Dengan Outbond 

Kami dari wartawan dari empat provinsi ini disuguhi berbagai permainan outbond yang dipandu empat cewek cantik. Berbagai permainan kami ikuti. Bagi yang salah dalam peraturan disanksi dipolisi bedak dipipi oleh pemandu.

Kocak, lucu dan bahagia saat mengikuti tim outbond dari OJK ini. Akhir permainan, bagi peserta yang menang terus mengikuti permainan yang lain. Tim outbond akan memberikan hadiah kepada juara 1,2 dan 3 hingga kegiatan finish.

Usai outbond, istirahat sebentar santap siang. Usai makan siang, rombongan kembali diajak lagi menuju lokasi diving dan snorkeling di  pulau Pahawang dibagian ujung menempuh jarak sekitar satu jam lagi.

Air laut yang jernih, desiran ombak kecil diterpa angin laut sepoi- sepoi kapal yang kami tumpangi melaju melambai hingga sampai tujuan.

Sesampai dilokasi yang dituju, terlihat para peserta rombongan wartawan antusias menyelam di dasar laut dan naik boatbenana yang ditarik oleh spedboad berkeliling pantai.

Mereka dikasih arahan dan panduan dari panitia EO cara sebelum menyelam. Penyelam wajib pakai jaket pelampung. Lampung memang kaya dengan wisata airnya yang penuh sensasi untuk dikunjungi oleh para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Sayonara Bandar Lampung

Dua hari mengikuti kegiatan Media Update Gathering, Journalist Class yang digelar oleh OJK se Sumbagsel, di kota Bandar Lampung, selain menambah wawasan penulisan tentang pertumbuhan prekonomian kekenian walaupun kondisanya kini melambai tapi tumbuh dan pasti.

Sebelum pulang ke Bengkulu, belum lengkap kalau tidak membeli oleh-oleh kripik pisang ciri kuliner khas Kota Lampung. Semoga acara ini mempererat silaturahmi dengan wartawan dari Sumsel, Jambi dan Lampung.

Terimakasih kepada Kepala OJK Bengkulu, ibu Ayu Laksmi dan jajarannya, juga terimakasih kepada pak Arifin Susanto Kepala Regional OJK Sumsel sebagai mitra media dalam berkolaborasi dan bersinergi dalam acara media update gathering yang diadakan di kota Tapis Bandar Lampung ini.

Sayonara Kota Bandar Lampung, sampai ketemu lagi pada pertemuan OJK selanjutnya.

Penulis wartawan senior reformasinews.com.